Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membuat Polaroid di Picsart Lewat HP Hasil Aesthetic

 


Cara Membuat Polaroid di Picsart - Bagi kalian yang sedang mencari tahu Cara Membuat Polaroid di Picsart adalah kalian dapat menyimak artikel di bawah ini agar pemahaman kalian bertambah dan dapat mempraktekannya dengan benar yaa..

Membuat Polaroid di Picsart

 Hai para pembaca setia Kutekno.com, hari ini minku akan membuat tutorial bagaimana cara membuat polaroid dengan aplikasi Picsart. 

Bagi kalian para pecinta fotografi pasti sudah tidak asing dengan yang namanya polaroid. Siapa si yang ngga kenal polaroid karena dikenal bisa menjadi hiasan kamar dan membuatnya tampak lebih aesthetic. Selain itu, biasanya foto yang tercetak polaroid biasanya tercetak dari kamera polaroid. 

Kamera polaroid adalah  salah satu jenis kamera yang memiliki model untuk memproses foto sendiri di dalam badan kamera setelah dilakukannya pemotretan. 

Kamera polaroid dirancang oleh Edwin Land, dari perusahaan Polaroid dan mulai dipasarkan pada tahun 1947.

Kelebihan dan Kekurangan Kamera Polaroid

A. Kelebihan Kamera Polaroid : 

Kamera Polaroid memiliki beberapa kelebihan diantara lain:

1. Cocok untuk pemula

Kamera polaroid berbeda dengan kamera DSLR yang memiliki banyak tombol. Karena lebih simple, cara penggunaan kamera polaroid sangat mudah dan cocok bagi fotografer pemula.

2. Mudah dan cepat

Untuk hasil cetakkan foto, kita hanya perlu menunggu kurang dari lima menit untuk melihat hasil foto yang tercetak.

3. Ekskulisf

Kamera polaroid hanya mampu mencetak 1 ( satu ) untuk tiap hasil pemotretan sehingga membuat hasil foto menjadi lebih berkesan.

4. Desain unik

Kamera polaroid memiliki desain yang bermacam-macam sehingga kita bisa membelinya sesuai dengan selera kita. Selain itu, kita bisa menambahkan aksesoris seperti hardcase glow in the dark hingga tas kulit yang elegan. Selain itu, untuk refill film kamera polaroid juga memiliki berbagai macam desain.

5. Cocok untuk outdoor

Membawa kamera polaroid untuk kegiatan outdor memang cocok karena cahaya matahari dapat meningkatkan hasil jepretan kamera polaroid. 

B. Kekurangan Kamera Polaroid : 

Di setiap kelebihan tentu saja ada kekurangan. Kamera polaroid memiliki beberapa kekurangan, diantaranya:

1. Ukuran foto terbatas

Untuk ukuran foto hasil cetakan kamera polaroid kita tidak bisa menyesuaikan ukuran besar kecilnya, dikarenakan hasil foto langsung tercetak. 

2. Refill kertas foto

Jumlah refill foto yang dimasukan kedalam kamera polaroid itu terbatas. Maka dari itu, perlu untuk selalu membawa refill kertas foto ketika bepergian kemanapun saat membawa kamera polaroid. Karena, apabila refill kertas habis dan tidak membawa cadangan, maka kamera tidak bisa digunakan lagi.

3. Harga kertas refill yang mahal

Untuk harga kertas refill sendiri dibandrol dengan harga Rp 100.000 per-packnya. Selain itu, untuk kertas refill yang bermotif dibandrol dengan harga Rp 120.000 untuk satu packnya.

4. Setinggan kamera terbatas

Kamera polaroid memiliki settingan yang lebih terbatas dibanding dengan kamera DSLR. Maka dari itu, kita tidak bisa memfokuskan cahaya untuk memiliki hasil foto yang lebih maksimal

5. Tidak cocok untuk cahaya gelap

Kamera polaroid bekerja kurang maksimal ketika dalam keadaan low-light sehingga mempengaruhi hasil menjadi kurang baik.

Nah setelah melihat kekurangan dan kelebihan kamera polaroid, kita bisa mengakalinya dengan membuat polaroid di aplikasi picsart. Berikut telah Minku rangkum cara membuat polaroid di Picsart

Cara Membuat Polaroid di Picsart

Dibawah ini adalah penjelasan cara membuat Polaroid di Picsart :
  • Langkah pertama untuk membuat polaroid melalui Picsart adalah dengan mengunduh terlebih dahulu aplikasinya. Kalian bisa mengunduh melalui plasytore atau appstore.
  • Setelah selesai terunduh, buka aplikasi picstart lalu klik “EDIT”, jika sudah pilih foto yang akan kalian edit kemudian klik “TAMBAHKAN”.
  • Setelah itu, klik “BUANG” untuk menghapus backgroud foto. Setelah itu perbaiki background yang terbuang dengan meng-klik “KEMBALIKAN” lalu “SIMPAN”. Foto yang sudah teredit akan tersimpan sebagai stiker. 
  • Setelah itu, masuk kembali kedalam aplikasi Picsart, lalu klik “EDIT”, kemudian cari foto yang sama dengan background yang dihapus sebelumnya, lalu klik “TAMBAHKAN”.
  • Setelah itu, beri efek dengan klik “BURAM” lalu pilih “BURAM” kemudian naikkan buram menjadi 17 lalu centang.
  • Jika sudah, masukkan bingkai polaroid dengan klik “TAMBAH FOTO” kemudian “FOTO”, cari foto bingkai polaroid lalu klik “TAMBAHKAN”.Kalian bisa memilih yang tidak berbayar ya. 
  • Jika sudah memilih bingkai foto polaroid kemudian perbesar ukuran polaroid sesuai dengan kebutuhan dan keinginan kalian.
  • Kalian juga bisa menambahkan stiker ataupun mengedit melalui Picsart juga lohh
Penutup

Sekian artikel dari cara membuat Polaroid di Picsart, semoga bagi kalian para pecinta aesthetic tulisan Minku dapat bermanfaat ya.Hidup dengan aesthetic membuat semuanya tampak lebih elegan dan indah. Hidup dengan dengan aesthetic melalui polaroid, hidup dengan aesthetic seperti Rose Blackpink.

Semoga kalian semua semakin paham mengenai Cara Membuat Polaroid di Picsart yaa.. dan jika ada suatu hal yang kurang tepat seiring dengan berjalannya waktu yang makin modern ini, itu semua diluar pengetahuan penulis.

Semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk kalian semua. Terima Kasih.

Posting Komentar untuk "Cara Membuat Polaroid di Picsart Lewat HP Hasil Aesthetic"